Kajati Sumut Kunker Ke Nias Selatan, Apresiasi Kinerja Kejari Nisel
Medianias.ID _ Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Idianto, SH.,MH. didampingi Kabag TU Rahmad Isnaini, SH,MH, serta tim, melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Nias Selatan pada Jumat, 14/02/2025.
Kedatangan Kajatisu disambut oleh Kepala Kejaksaan Negeri Nias Selatan Dr. Rabani M. Halawa, SH, MH, serta jajaran.
Sebelumnya, Kajati Sumut Idianto tiba di Kepualuan Nias pada Kamis (13/2/2025), Kajati mengawali rangkaian kunjungannya dengan meninjau kantor Kejari Gunungsitoli yang berlokasi di Jl. Ir. Soekarno, Saombo, Kota Gunungsitoli.
Idianto mengungkapkan bahwa kunjungan kerja untuk memberikan semangat serta motivasi kepada personil serta mendukung program Wilayah Bebas Korupsi (WBK) di wilayah Kabupaten Nias Selatan.
Awak media pertanyakan terkait sinergitas terhadap Kemenkumham RI dengan kejaksaan, Kajati Sumut Idianto bahwa itu sudah kewajiban untuk memberikan dan melaksanakan pelayanan penuh atas aturan yang berlaku. Selanjutnya terkait DPO, Kajati Sumut Idianto dengan tegas bahwa soal kasus, karena oknum melarikan diri atau DPO, setelah Jadi tersangka maka pihak Kejaksaan akan Melakukan pencarian sampai dapat dan tentu, akan di upayakan langkah langkah oleh Kejaksaan negeri Nias Selatan.
Kajati menyampaikan bahwa, Kejari Nias Selatan telah menunjukkan Kinerja yang baik, tetapi masih terdapat aspek Administrasi yang Perlu di perbaiki untuk memenuhi Standarisasi WBK.