>

Diseminasi Audit Kasus StuntingTahap II Nias Selatan


MediaNias.id_Kepala Dinas Pengendalian Penduduk keluarga berencana,Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak (P2KBP3A) Kab.Nias Selatan,Swasti Elisabeth Duha Skep,Ners.,MKM.Bersama Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sumatera Utara, Melaksanakan  diseminasi audit kasus Stunting tahap II,Rabu 15/11/2023.

Kegiatan yang di laksanakan di Aula Kantor Bappeda Kabupaten.Nias Selatan tersebut,merupakan rangkaian time line AKS II,pelaksanaan Audit Kasus Stunting (AKS),berdasarkan PerPres no 72 tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting.


Kepala Dinas P2KBP3A Kab.Nias Selatan Swasti Elisabeth Duha,mengatakan dalam mendukung capaian Pemerintah Pusat,telah membuat Program Program yang mendukung penurunan angka stunting,dengan bekerjasama dengan dinas terkait.

Adapun sasaran audit dari Tim Percepatan penurunan Stunting (TPPS) desa Hilisataro Nandrisa di peroleh balita sebanyak 2 (dua) anak dan Desa Hilinamoniha diperoleh balita sebanyak 2 (dua) anak,di Kecamatan Toma,Kab.Nias Selatan.

Bupati Nias Selatan Dr.Hilarius Duha SH.,MH.Menyampaikan agar semua bersinergi dan memiliki tanggung jawab untuk menurunkan angka Stunting,serta berkolaborasi dalam pemberian Makanan tambahan untuk anak anak Stunting,Ujarnya. 

Turut hadir Bupati Nias Selatan,Mewakili kepala BKKBN Prov.SUMUT,Mewakili Kapolres Nias Selatan,Mewakili Kejari Nias Selatan,Mewakili Danlanal Nias,Kepala OPD,Camat,Kepala desa,Kepala Puskesmas,tokoh Masyarakat,LSM dan Pers.


Masukkan alamat email anda untuk menerima update berita: