Natal telah berlalu dan Tahun Baru Tiba,DPRD Nias Selatan Belum Terima Jatah Baju Dinas,PPK Pengadaan"Sedang di Perbaiki
Medianias.id_Dipenghujung tahun 2022 ini,puluhan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Nias Selatan (Nisel) belum menerima jatah lima (5) stell baju Dinas untuk masing-masing pimpinan dan anggota DPRD Nias Selatan karena masih dalam proses perbaikan kembali.
Hal ini disampaikan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Sekretariat DPRD Nias Selatan,Brucelee Dakhi saat diwawancara wartawan sesaat Rekanan Baju Dinas DPRD meninggalkan ruang kerjanya.
Betul bang,bapak yang baru keluar tadi rekanan Baju Dinas DPRD" Jelasnya ketika ditanyakan siapa rekanan nya.
Ada sekitar 25 orang DPRD yang bajunya mengalami beberapa perbaikan karena masing-masing Anggota dapat 5 stell" Tambah Dakhi.
Anggaran pengadaan baju Dinas DPRD Nias Selatan bersumber dari Dana Alokasi Umum Nias Selatan tahun 2022 dengan Nilai Kontrak Rp.250.000.000,- di Satuan kerja Sekretariat DPRD Nias Selatan.
Lelang dimenangkan oleh Cv.Serah Jaya Perkasa yang berdomisili di Bandung, Jawa Barat.