>

Menggunakan Sea Rider Komandan Lanal Nias Membantu Pencarian Nelayan Yang Hilang


MediaNias.ID Nias Selatan - Kejadian korban di terjang ombak besar di pantai Lawayo Desa Bawozaua Kecamatan Teluk Dalam pada hari Sabtu tanggal 04 Desember 2021 sekira pukul 16.30 Wib masih belum di temukan.

Sesuai informasi yang didapatkan dari lokasi kejadian diketahui  korban bernama Ezisokhi Duha alias ama Nidar Duha, Lk. 55 Tahun, wiraswasta warga Desa Hilisataro Gewa Kecamatan Toma Kabupaten Nias Selatan.

Hari Sabtu sore, korban bersama rekannya An. Marius Maduwu Alias ama Yuni Maduwu Lk, 46 Thn, TNI AD (Pangkat Serka, Bhabinsa Koramil 04 Lahusa), Desa Hilisataro Raya Kec.Toma Kab. Nias Selatan tiba di pinggir pantai Lawayo Desa Bawozaua Kec. Telukdalam Kab.Nias Selatan dengan tujuan memancing. 

Korban bersama rekannya berjalan kaki dengan menelusuri batu karang dan tiba di daerah spot memancing dengan jarak kurang lebih 50 meter dari pinggir pantai. 

Sekitar pukul 16.30 Wib, Ombak besar datang dan menerjang korban dan saksi. saksi sempat berlari menuju korban untuk membantu menyelamatkan korban. 

Namun ombak terlalu besar dan arus air laut sangat kencang yang mengakibatkan saksi berenang menuju daratan pantai untuk meminta pertolongan bantuan warga dan mengambil ban pelampung. Setibanya di pantai, saksi dan warga tidak lagi melhat dan menemukan korban dikarenakan terbawa arus laut.


Atas kejadian tersebut, Danlanal Nias Kolonel Laut (P) Antonius Hendro Prasetyo, menurunkan personil Tim SAR Lanal Nias dengan menggunakan Sea Rider Lanal Nias untuk mencari korban, dipimpin oleh Palaksa Lanal Nias Mayor Marinir Ahmad Fauzi.

Hingga saat ini Tim SAR Lanal Nias masih berada di lokasi pencarian  bersama dengan perahu dari nelayan Lahusa.

Masukkan alamat email anda untuk menerima update berita: